Tuesday, March 20, 2018

7 HADIAH UNIK UNTUK PACAR



Hadiah atau hibah atau kado adalah pemberian uang, barang, jasa dll yang dilakukan tanpa ada kompensasi balik seperti yang terjadi dalam perdagangan, walaupun dimungkinkan pemberi hadiah mengharapkan adanya imbal balik, ataupun dalam bentuk nama baik (prestise) atau kekuasaan. Dalam hubungan manusia, tindakan pertukaran hadiah berperan dalam meningkatkan kedekatan sosial.
Istilah hadiah dapat juga dikembangkan untuk menjelaskan apa saja yang membuat orang lain merasa lebih bahagia atau berkurang kesedihannya, terutama sebagai kebaikan, termasuk memaafkan (walaupun orang lain yang diberi tidak baik).
nah inidia hadiah referensi unik untuk sahabat pacar cek mana yg kalian suka .


1. Kado Lampu Hias Unik untuk Meja Belajar

Kado Lampu Hias Unik untuk Sahabat

Lampu hias ini cocok dijadikan kado unik untuk sahabat kamu yang orangnya rajin dan tekun belajar, kamu akan selalu di kenang oleh sahabatmu sebagai seorang sahabat yang peduli dan baik.
Setiap kali sahabat kamu berada di meja favoritnya, ia akan selalu mengingatmu, tentunya selain bermanfaat menyenangkan hati seorang sahabat juga bernilai pahala lho.
Lampu hias bisa di jadikan kado ulang tahun untuk sahabat perempuan maupun sahabat laki-laki, karena sesuai fungsinya adalah untuk teman belajar atau sedekar hiasan meja yang unik.

2. Kado Hiasan Dinding Berupa Frame Berisi Tulisan

Kado Frame Berisi Kata Kata Ucapan selamat Ulang Tahun

Ucapan yang indah akan lebih terkesan bila tertulis dan di abadikan dalam sebuah bingkai. Buat temen-temen kamu yang seorang pengaggum seni, kado ulang tahun berupa hiasan dingding (frame) berisi kata-kata yang bermakna akan membuat sahabat kamu merasa berkesan.
Berikan kejutan kado ulang tahun yang indah ini di hari ulang tahuunya, ucapkan tulisan kan doa-doa dan harapan-harapan kebaikkan untuk sahabatmu, semoga persahabatan antara kamu dan sahabatmu semakin erat ya. Frame ucapan ulang tahun cocok untuk sahabat perempuan maupun laki-laki.

3. Lukisan sang pacar
 

Buat tipe cowok yang romantis, lukisan adalah kado yang membuat perasaannya luluh. Jadi jangan ragu untuk memberikan sebuah lukisan buat pacarmu kalau dia adalah tipe cowok romantis. Tentu bukan sembarang lukisan ya yang bakal jadi lukisan spesial buat dirinya. Lukisan yang unik dan berkesan adalah kalau kamu memberikannya lukisan dirinya sendiri!

Ya, lukisan diri adalah lukisan paling romantis buat pasanganmu. Kamu bisa melukisnya sendiri kalau kamu memang seorang pelukis, tapi kalau bukan, jangan coba-coba melukis sendiri! Banyak kok jasa melukis wajah atau diri yang cuma mensyaratkanmu membawa sebuah foto untuk ditiru. Harganya pun relatif murah mulai dari Rp. 100.000 an. Bahkan di jaman digital ini. kamu enggak perlu datengin langsung si pelukis, cukup Googling dan cari jasa lukis yang menawarkan layanannya secara online!

Salah satu vendor yang menawarkan jasa lukis profesional ini bisa kamu kunjungi di www.facedrawing.com. Mereka melukis dengan menggunakan teknik menggambar digital, dan hasilnya akan dikirim berupa hardcopy yang sudah dicetak dan diberi frame/pigura, plus sosftcopy dalam bentuk DVD dengan file Hi-res yang bisa dicetak ulang. Harga paket dimulai dari Rp. 125.000 hingga Rp. 155.000.

4. Action Figure Tokoh Kesayangan


Nah,, yang satu ini nih cocok banget kalau pacar kamu adalah penggemar anime Jepang atau film animasi lainnya. Memberikan action figure sebagai kado membuat mereka merasa seperti orang paling beruntung di dunia! Apalagi kalau yang kamu berikan adalah action figure unik karakter kesukaannya, yang hanya ada beberapa buah di dunia! Dijamin, dia gak akan melupakan ulang tahunnya ini seumur hidupnya!

Tapi perlu kamu ingat, harga action figure bisa sangat mahal, apalagi yang unik dan terbatas jumlahnya. Karena itu, kamu harus mempertimbangkan dengan baik budget yang kamu sediakan. Selain itu, kamu juga harus mempertimbangkan koleksi action figure yang sudah lebih dulu dimiliki oleh pacarmu. Pilih mana yang lebih menyenangkannya, membelikan figur baru yang belum ia miliki, atau membeli figur karakter dari jajaran koleksi anime atau film tertentu kesukaannya untuk membuat koleksi tersebut makin lengkap.

Action figure recommended bisa kamu dapatkan di charutoys.com. Item menarik yang bisa dibeli antara lain Star Wars Saga Collection dan Gundam yang bisa kamu dapatkan mulai sekitar Rp. 100.000-an hingga Rp. 1.000.000-an.

Penyuka Star Wars boleh lihat Bobba Fett Star Wars Saga Collection seharga Rp. 295.000 yang sudah termasuk diorama background dan holografik figurin. Atau figur Obi-Wan Vs. Darth Vader dari seri koleksi Star Wars 25th Anniversary yang merupakan set eksklusif berisi dua figur--Obi-Wan dan Darth Vader dalam box eksklusif. Kamu bisa membelinya seharga Rp. 595.000.

Buat penggemar Gundam, ada Unicorn Gundam Phoenix seharga Rp. 1.395.000. Unicorn Gundam ini tergolong serial baru namun sudah memiliki banyak penggemar. Harganya mahal karena yang satu ini adalah edisi khusus dengan balutan warna Gold Chrome. Atau lainnya ada RX-93-V2 Hi-Nu Evo Gundam MG 1/100 seharga Rp. 545.000. Figur Evo Gundam ini memiliki tingkat kedetailan yang sangat tinggi dan masuk dalam kategori Gundam Master Grade yang bakal memeras keahlian merakit cowokmu!

5. Video spesial
 

Berani repot dan enggak malu? Buatkan pacarmu sebuah video ucapan ulang tahun lengkap dengan kesan-kesanmu selama bersamanya. Video macam ini bisa diputar olehnya kapanpun dan dimanapun, berapa kalium ia mau. Kamu juga bisa mengajak teman-temannya untuk masuk video itu agar pacarmu merasa makin spesial. Berani repot soal penyajian agar tidak cuma diputar di hape atau laptop?

Siapkan suatu tempat tertentu, kemudian lengkapi dengan LCD proyektor dan sound systemnya. Ajak ia untuk menonton, dan saat ia terlarut dalam video sambil terharu, segera berikan kado dan ucapan terbaikmu! Pilihan lainnya, kamu bisa membuatkan stop motion video. Cukup dengan menggunakan kamera hape, kamu bisa bikin stop motion yang kamu mau dan buat dia terkesan. Kamu juga bisa kok menggabungkan semua jenis video di atas menjadi satu dengan bantuan software editing video agar lebih mantap dan keren.

6.  Boneka Beruang
Kado Valentine yang imut untuk pacar

Tak ada yang bisa menolak saat diberikan boneka beruang besar yang bisa dipeluk. Pacar kamu pasti akan merasa sangat senang saat kamu tiba-tiba muncul di depan rumahnya dengan membawa boneka.

7.  Scapframe

Kado unik yang meluluhkan hati pacar
 
 Wanita menyukai hal-hal yang berhubungan dengan kenangan. Kamu bisa menggabungkan beberapa foto kalian berdua ke dalam bingkai 3 dimensi dengan beberapa hiasan. Cobalah memberikannya sesuatu yang unik dan beda dari biasanya.

No comments:

Post a Comment